Bagaimana Cara Membuat Cheesecake yang Sederhana, namun Tetap Lezat ?
Menurut
keterangan para ahli, kue keju awalnya berasal dari Pulau Samos, Yunani (Yunani
Kuno) pada tahun 2000 SM (Sebelum Masehi). Cara membuat kue ini selalu
sederhana, bahannya adalah tepung terigu, gandum, madu dan keju untuk diolah menjadi
kue lalu dipanggang.
Yunani
kemudian ditaklukkan oleh Bangsa Romawi. Bangsa Romawi kemudian memodifikasi
resep kue keju dengan menambahkan telur dan
proses memanggang. Bahan-bahannya dimasak di bawah batu bata panas dan
disajikan dengan hangat. Cheesecake awalnya digunakan sebagai
persembahan kepada dewa-dewa Romawi.
Seiring
ekspansi bangsa Romawi ke Eropa, resep kue keju juga menyebar. Maka, setiap
negara Eropa memiliki resep kue keju yang unik tergantung pada budaya lokalnya.
Pada awal abad ke-18, orang Eropa mulai menggunakan telur kocok, sehingga kue
menjadi lebih kenyal dan manis. Menambahkan telur pada resep membuat cheesecake
terasa seperti hidangan penutup. Orang Eropa juga bermigrasi ke Amerika dan
membawa resep ini. Di sinilah kue keju ditambahkan dengan krim keju dan
lahirlah resep kue keju Amerika, yang terkenal dengan kelezatannya.
Seiring
berkembangnya zaman, cheesecake pun mulai masuk dan terkenal di Asia,
salah satunya di negara Indonesia. Di Asia sendiri cita rasa cheesecake
umumnya lebih ringan. Sebab, keju yang digunakan lebih sedikit.
Hingga
saat ini resep cheesecake terus dikreasikan. Bahkan tak jarang banyak
toko kue yang membuat cheesecake dengan bahan-bahan yang lebih modern
dan bervariasi.
Tentunya warga Indonesia pun memiliki resep tersendiri untuk membuat cheesecake.
Mulai dari resep yang rumit hingga yang sederhana. Selain resepnya yang
sederhana, proses pembuatannya pun sederhana, yaitu cheesecake yang
tidak perlu dipanggang.
Berikut
adalah resep sederhana untuk membuat cheesecake,
Bahan:
· 1 bungkus biskuit regal
·
200 cc susu UHT
·
Keju parut secukupnya
·
Gula pasir sesuai selera
·
2 bungkus susu kental manis
·
1 sdm tepung maizena
·
Selai stoberi (optional)
Proses pembuatan:
- Hancurkan biscuit regal dengan remahan yang kasar.
- Untuk membuat cream cheese,
campurkan keju, gula, dan susu kental manis. Masak hingga mendidih.
- Larutkan tepung maizena dengan air.
Masukkan ke dalam adonan cream cheese. Aduk hingga mengental.
Setelah matang, matikan kompor.
- Siapkan gelas saji, masukkan remahan
biskuit regal, lapisi dengan cream cheese dan tambahkan selai
stoberi. Apabila tidak ada selai stoberi bisa diganti dengan matcha
cream atau oreo cream. Namun, jika ketiga nya tidak ada bisa
juga dengan ditaburi parutan keju dan potongan biskuit regal.
- Masukkan dalam kulkas selama 3 jam
sebelum disajikan.
Di
Indonesia, resep sederhana cheesecake ini umumnya digunakan oleh para pebisnis
yang bisnisnya masih berada di golongan UMKM.
Comments
Post a Comment